Perkembangan teknologi drone saat ini memang sangat menakjubkan. Beberapa waktu lalu sempat ada drone Nixie yang bisa berubah menjadi gelang. Dan kini, sebuah startup bernama DreamQii menawarkan proyek crowdfunding di Indiegogo dan bertujuan untuk membangun sebuah drone bongkar pasang yag mereka sebut dengan nama PlexiDrone.
PlexiDrone dibuat untuk bisa memudahkan pemakaian drone di berbagai area. Terlebih drone ini bisa dibawa dengan mudah menggunakan sebuah tas punggung. Selain itu, untuk menyiapkan drone ini sehingga bisa dipakai pun tak lama, kurang dari 1 menit maka drone bisa diaktifkan.
Selain itu, PlexiDrone ini juga mendukung pemakaian kamera milik Anda sendiri. Sebagai catatan, kamera tersebut harus mempunyai bobot kurang dari 1 kg. Sebagai tambahan, terdapat sebuah aplikasi smartphone yang bisa mengontrol pergerakan drone ini. DreamQii mengatakan kalau drone tersebut bisa dikontrol bahkan dari jarak bermil-mil.
Mengenai harganya, untuk bisa mendapatkan satu unit drone ini Anda harus menyumbang uang sebesar 479 USD. Menurut rencana, pengiriman drone akan dilakukan pada bulan Maret tahun depan. Bagaimana? Tertarik untuk mendapatkan satu unit drone ini?
0 komentar:
Posting Komentar